Strategi Efektif Digital Marketing

Halo semua, kali ini saya akan membahas tentang strategi Digital Marketing yang wajib anda coba untuk kebutuhan bisnis anda. Mari simak artikelnya sebagai berikut.

Strategi digital marketing

Apa itu strategi Digital Marketing ?

Strategi Digital Marketing merupakan suatu rangkaian rencana untuk membangun kehadiran bisnis anda di dunia digital atau internet melalui berbagai channel maupun platform digital. Dengan kata lain, anda dapat melakukan berbagai aktivitas terencana dan konsisten yang dilakukan secara online di waktu yang tepat untuk mencapai tujuan bisnis tertentu.

Apa tujuannya untuk bisnis anda ?

Tujuan dibuatnya Strategi Digital Marketing adalah untuk meningkatkan kesadaran tentang bisnis yang sedang dijalankan serta dapat menarik calon konsumen baru. Strategi Digital Marketing yang kuat akan membantu bisnis anda untuk mencapai tujuan digital melalui media yang dipilih dengan tepat. Kompleksitas Strategi Digital Marketing bergantung pada ukuran bisnis dan tujuan jangka panjang dari masing-masing bisnis. Misalnya, ketika anda baru meluncurkan bisnis anda , anda mungkin perlu mencoba beberapa channel digital untuk melihat keefektivitasannya di tiap-tiap channelnya. Berbeda ketika bisnis anda sudah dikenal oleh banyak orang , anda hanya perlu fokus untuk mendatangkan conversion secara terus menerus.

Bagaimana membuat strategi yang efektif ?

Setiap bisnis memiliki strategi masing-masing menyesuaikan dengan aspek kebutuhan dan tujuan dari bisnis tersebut. Hanya saja, ada beberapa langkah umum yang bisa anda gunakan. Berikut ini beberapa langkahnya :

1. Menentukan Tujuan

Sebelum anda memulai untuk menyusun strategi, langkah awal yang harus anda lakukan adalah menentukan tujuan. Baik itu tujuan bisnis secara umum, maupun tujuan campaign atau marketing.

2. Melakukan Riset Mendalam

Tidak ada bisnis yang dapat bertahan lama tanpa melakukan riset mendalam. Riset ini mencakup riset market, riset kebutuhan, dan riset-riset lainnya. Salah satu langkah riset yang dapat anda gunakan adalah dengan cara meminta orang terdekat untuk memberikan feedback terhadap bisnis anda, dan apa yang ingin mereka dapatkan dari bisnis ataupun produk anda.

3. Mengumpulkan Data Audiens yang Ingin Ditarget

Target Audiens merupakan kelompok konsumen tertentu yang paling mungkin menginginkan produk atau layanan anda. Sehingga orang-orang inilah yang harus melihat campaign anda karena kemungkinan besar mereka untuk membeli atau menggunakan produk anda lebih tinggi.

3. Pahami Digital Marketing Funnel

Digital Marketing Funnel merupakan sebuah model yang mewakili seluruh proses perjalanan pembelian customer, mulai dari mereka belum tahu menjadi tahu, hingga akhirnya tertarik dan menjadi customer. Digital Marketing Funnel ini berlaku untuk hampir pada semua interaksi pelanggan. Baik anda menjadi penjualan online, menghasilkan traffic, atau mengumpulkan klik sebagai afiliasi.

4. Membuat Content Plan

Content Plan merupakan dokumen yang terdiri atas semua aset pemasaran dan fungsi pengumpulan data yang diperlukan untuk mencapai tujuan yang ditetapkan dalam strategi konten anda. Content Plan juga terdiri dari timeline kerja dan apa saja yang akan anda lakukan dalam beberapa waktu tertentu serta jenis konten apa yang anda butuhkan untuk mencapai tujuan pemasaran digital.

5. Melakukan Analisis dan Evaluasi

Evaluasi menjadi salah satu hal terpenting dalam strategi Digital Marketing anda. Oleh jkarena itu, anda juga perlu menganalisa seluruh aset dan channel digital yang sudah anda gunakan , misalnya situs web, konten blog, akun media sosial, Google Adwords, iklan berbayar, dan sebagainya.

Bagaimana anda bisa mengetahui siapa yang akan menjadi target audiens yang potensial ? Anda bisa membuat dan mengembangkan buyer persona atau potret pelanggan tetap anda. Ini mencakup seluruh data tentang preferensi mereka, perilaku di website anda, hingga kebiasaan mereka sebagai seorang konsumen. Dari sinilah, anda dapat menggabungkan asumsi anda dengan data nyata yang dikumpulkan menggunakan Google Analytics. Semua data yang telah anda kumpulkan dapat membantu anda membuat iklan bergambar yang sangat relavan, menggunakan kampanye email yang dipersonalisasi , dan melakukan segmentasi perilaku.

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, apakah anda ingin beralih ke pemasaran digital ? Jika anda masih bingung dengan cara pemasaran digital, anda bisa menggunakan jasa digital marketing dari PT.SETIA SEJAHTERA PERKASA.

jika anda ingin tahu mengenai kelebihan dan juga kesalahan yang harus dihindari dalam menggunakan pemasaran digital anda bisa membacanya di ARTIKEL KELEBIHAN DAN KESALAHAN YANG HARUS DIHINDARI.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
Scroll to Top
Halo, ada yang bisa dibantu?